Resep Perkedel Daging Sapi Istimewa Buat Lauk Sedap

4.8/5
(71 rating)

Download Resep

Simpan Resep

Lauk goreng berbahan dasar kentang ini memiliki nama asli frikadel yang berasal dari Belanda. Meski bukan berasal dari Indonesia, namun sudah pasti melekat di hati masyarakat. Tak hanya sebagai lauk sehari-hari, perkedel bahkan sudah identik sebagai pelengkap sup, nasi kuning, bahkan soto yang merupakan makanan tradisional.

Less
Perkedel Daging Sapi Istimewa Buat Lauk Sedap
Perkedel Daging Sapi Istimewa Buat Lauk Sedap
bahan
cara membuat
testi diskusi
  • bahan

    ·
    16 porsi
  • 300 g kentang, kupas, potong-potong
  • minyak goreng
  • 1 kuning telur
  • 2 sdm bawang merah goreng, haluskan
  • 1 tangkai daun seledri, iris halus
  • ¼ sdt garam
  • ¼ sdt merica bubuk
  • ¼ sdt pala
  • 100 g daging giling, tumis hingga matang
  • 1 butir telur, kocok lepas

Cara Membuat

·
30 menit
  1. Goreng kentang dalam minyak banyak panas hingga berkulit. Angkat, tiriskan. Selagi panas, haluskan kentang.

  2. Tambahkan kuning telur, bawang merah goreng, seledri, garam, merica bubuk, dan pala, aduk rata.

  3. Masukkan daging giling yang sudah ditumis. Aduk rata.

  4. Ambil 1 - 2 sdm adonan, bentuk bulat agak pipih. Celupkan ke dalam telur. Goreng di dalam minyak banyak panas hingga matang dan kecokelatan. Angkat, tiriskan. Sajikan segera.

TIPS:

Hindari menggoreng perkedel hingga wajan penuh agar tekstur perkedel tidak mudah hancur.

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan